Setiap pagi, seorang kakek selalu berkunjung ke panti jompo ini, untuk sarapan pagi bersama istrinya. Sudah beberapa tahun belakangan, istrinya terpaksa tinggal di panti jompo karena penyakit alzheimer (lemah ingatan) yang dideritanya.
Kakek menggeleng lemah, “Sudah 5 tahun sejak masuk panti, nenek tidak ingat lagi siapa kakek..”, guman kakek pelan.
“Lalu kenapa kakek tidak pernah absen menemani nenek sarapan setiap pagi?” Saya penasaran.
Kakek tersenyum, lalu menggenggam hangat tangan saya seraya berkata, “Nenek memang tidak kenal lagi siapa kakek, tapi kakek masih mengenal nenek dengan baik..”
SELAMAT HARI RAYA IDUL ADHA 1432 H, MOHON MAAF LAHIR BATIN
Tidak ada komentar:
Posting Komentar